UNIDA Gontor – Sabtu, 21 Jumada al-Ula 1446/23 November 2024, Universitas Darussalam (UNIDA) Gontor menggelar acara pembukaan Ujian Tengah Semester (UTS) Gasal Tahun Akademik 1445-1446/2024-2025 pada Sabtu pagi di Lobi Gedung Utama Kampus A, Siman. Acara ini dihadiri oleh jajaran Wakil Rektor, dosen, staf, dan seluruh mahasiswa.
Rektor UNIDA Gontor, Prof. Dr. K.H. Hamid Fahmy Zarkasyi, M.A.Ed., M.Phil., memberikan sambutan pembuka yang inspiratif. Dalam pidatonya, beliau menekankan pentingnya UTS dan Ujian Akhir Semester (UAS) sebagai bagian dari proses pembelajaran yang sistematis.
Menurut Prof. Hamid, pembelajaran memiliki beberapa tahapan, mulai dari remembering (mengingat), understanding (memahami), hingga applying (mengaplikasikan pemahaman ke dalam berbagai konteks). Di tingkat S1, ketiga tahap ini menjadi fokus utama. “Mahasiswa tidak hanya diminta mengingat dan memahami teori, tetapi juga mengaplikasikan, membandingkan, bahkan mengkritisi teori-teori tersebut untuk melatih critical thinking,” jelasnya.
Beliau juga menekankan pentingnya analisis dan evaluasi dalam proses pembelajaran. “Menghubungkan teori dari satu disiplin ilmu dengan teori lain, serta mendiskusikannya secara kritis, akan membantu mahasiswa memahami realitas secara lebih mendalam,” tambahnya.
Lebih lanjut, kegiatan non-akademik pun diakui memiliki peran besar dalam mengasah kemampuan intelektual mahasiswa. “Kegiatan seperti olahraga atau organisasi membantu meningkatkan kemampuan dasar belajar. Namun, jika waktu hanya dihabiskan untuk tidur atau bermain gadget, itu adalah tanda kegagalan,” tegasnya.
Di akhir sambutannya, Prof. Hamid mengingatkan mahasiswa untuk memanfaatkan waktu secara efektif dan belajar secara sistematis agar dapat meraih prestasi holistik yang mencakup aspek intelektual, spiritual, dan karakter.
Acara pembukaan ditutup dengan doa bersama dan diharapkan dapat memotivasi seluruh mahasiswa untuk menjalani UTS dengan semangat dan tanggung jawab penuh.
Redaksi: Fahmi Akhyar Al Farabi
Editor: Ahmad Ma’ruf Muzaidin Arrosit