UNIDA Gontor – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Darussalam Gontor (UNIDA Gontor) terus menunjukkan dedikasi mereka dalam pengabdian masyarakat, khususnya di bidang pendidikan. Tahun ini, peserta KKN UNIDA Gontor diterjunkan ke beberapa sanggar bimbingan di Malaysia untuk memberikan pengajaran dan pendampingan kepada anak-anak serta remaja yang membutuhkan bimbingan akademik maupun karakter.
Tercatat pada Selasa (25/02/2025) mahasiswa KKN UNIDA Gontor resmi memulai pengabdian mereka di beberapa sanggar bimbingan di Malaysia. Kegiatan yang berlangsung hingga 18 Maret 2025 ini bertujuan untuk memberikan kontribusi dalam bidang pendidikan dengan mengajar serta mendampingi siswa dalam berbagai aspek pembelajaran.

Pada hari pertama, mahasiswa KKN UNIDA Gontor melakukan perkenalan dengan para siswa dan tenaga pengajar di sanggar bimbingan. Mereka juga melakukan observasi lingkungan untuk memahami metode pengajaran yang sudah diterapkan serta kebutuhan belajar siswa. Suasana penuh kehangatan dan antusiasme terlihat saat mahasiswa berinteraksi dengan anak-anak yang menyambut mereka dengan semangat.
Salah satu peserta KKN, Yastarizq Ashakti, mengungkapkan rasa syukurnya dapat menjadi bagian dari kegiatan ini. “Kami merasa terhormat bisa berbagi ilmu dengan anak-anak di sini. Hari pertama ini menjadi momen berharga untuk mengenal lebih dekat lingkungan belajar mereka sebelum kami mulai mengajar secara penuh,” ujarnya.

Selain perkenalan, mahasiswa KKN juga mulai memberikan sesi pengajaran awal dengan pendekatan yang menyenangkan dan interaktif. Mereka tidak hanya fokus pada materi akademik seperti Matematika dan Bahasa Inggris, tetapi juga membangun semangat belajar siswa melalui metode yang lebih komunikatif dan inspiratif.
Kegiatan ini mendapat apresiasi dari pihak pengelola sanggar bimbingan. Salah satu pengelola, Al-Ustadz Rifai, menyampaikan harapannya agar kehadiran mahasiswa KKN UNIDA Gontor dapat membawa dampak positif bagi perkembangan pendidikan anak-anak di Malaysia. “Kami sangat senang dengan adanya mahasiswa KKN dari UNIDA Gontor. Semoga kegiatan ini bisa memberikan manfaat besar bagi anak-anak yang belajar di sini,” ungkapnya.
Hari pertama ini menjadi awal dari perjalanan panjang pengabdian mahasiswa KKN UNIDA Gontor di Malaysia. Dengan semangat berbagi dan mengabdi, mereka siap memberikan kontribusi nyata dalam dunia pendidikan selama masa KKN berlangsung.
Redaksi : Panitia KKN UNIDA Gontor 2025
Editor : Rifki Aulia