Back

MTsN 1 Jetis Ponorogo Gelar Arabic Camp di UNIDA Gontor: Meningkatkan Kemampuan Bahasa Arab dan Karakter

UNIDA Gontor

UNIDA Gontor – Universitas Darussalam (UNIDA) Gontor kembali dipercaya oleh MTsN 1 Jetis Ponorogo untuk menyelenggarakan kegiatan Arabic Camp bagi siswa-siswi kelas 8 program internasional. Kegiatan yang berlangsung dari 16 hingga 21 Desember 2024 ini dirancang untuk membekali para peserta dengan kemampuan berbahasa Arab secara cepat dan efektif.

Wakil Kepala Kurikulum MTsN 1 Jetis Ponorogo, Ustadz Irfan, menyampaikan apresiasinya atas komitmen UNIDA Gontor dalam mendukung pengembangan bahasa Arab peserta didik. “UNIDA Gontor memiliki metode khusus yang dapat membantu siswa kelas 8 berbicara bahasa Arab dengan cepat. Selain itu, kegiatan ini juga menanamkan nilai kedisiplinan yang tinggi, yang menjadi ciri khas Gontor,” ujar beliau saat pembukaan acara.

Kegiatan ini diikuti oleh 27 siswa-siswi MTsN 1 Jetis Ponorogo, dengan harapan mereka dapat memaksimalkan pembelajaran bahasa Arab dan memperkuat karakter ibadah sehari-hari. Salah satu pengajar UNIDA Gontor, Ustadz Syauqhy Radjfi, juga menekankan pentingnya niat dan kesungguhan selama mengikuti program ini. “Kesungguhan dalam setiap kegiatan akan menghasilkan pencapaian yang maksimal,” tuturnya.

Arabic Camp ini dirancang dengan metode pembelajaran intensif yang meliputi komunikasi langsung dalam bahasa Arab, aktivitas ibadah, dan pembentukan karakter Islami. Selama satu pekan, para peserta tidak hanya diajak untuk belajar bahasa Arab, tetapi juga untuk membiasakan diri dengan disiplin dan nilai-nilai ibadah yang diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

Kepercayaan yang diberikan MTsN 1 Jetis Ponorogo kepada UNIDA Gontor untuk menyelenggarakan Arabic Camp ini bukan kali pertama. Hal ini menunjukkan keberhasilan UNIDA Gontor dalam memberikan pendidikan yang inovatif dan efektif bagi generasi muda. Dengan kegiatan ini, diharapkan para siswa dapat membawa pulang kemampuan bahasa Arab yang lebih baik sekaligus kebiasaan positif yang telah ditanamkan selama Arabic Camp.

Redaktur : Rifki Aulia