Program Studi

Kedokteran

Universitas Darussalam Gontor

Sekilas Tentang Program Studi Kedokteran

Prodi Kedokteran di UNIDA Gontor mempersiapkan mahasiswa untuk menjadi dokter yang kompeten, berintegritas, dan berakhlak mulia. Kurikulum kedokteran berfokus pada ilmu kedokteran dasar, ilmu klinis, serta kemampuan praktis yang sesuai dengan standar nasional dan internasional. Mahasiswa akan mempelajari anatomi, fisiologi, farmakologi, hingga keterampilan klinis yang dibutuhkan dalam praktik kedokteran sehari-hari. Program ini juga menekankan pendekatan Islami dalam pelayanan kesehatan, sehingga lulusan mampu memberikan pelayanan medis yang profesional dan beretika.

Berita dan Acara Prodi

Studi Akademik

Berita Prodi

Family Gathering

Acara

Kajian Pekanan

Berita Prodi

Prospek Karir Prodi

  1. Dokter umum
  2. dokter spesialis
  3. peneliti kedokteran
  4. tenaga medis di rumah sakit
  5. dosen
  6. konsultan kesehatan

VISI

  • Menjadi fakultas kedokteran unggul yang menghasilkan dokter profesional, beretika Islami, dan mampu berkontribusi dalam peningkatan kesehatan masyarakat baik di tingkat nasional maupun global.
  •  

MISI

Menyelenggarakan pendidikan kedokteran yang berbasis pada penelitian dan perkembangan teknologi medis terkini

Menghasilkan lulusan dokter yang kompeten secara klinis, etis, dan spiritual, serta mampu memberikan pelayanan kesehatan yang Islami dan bermartabat

Melakukan penelitian dan pengabdian masyarakat dalam bidang kesehatan untuk berkontribusi pada peningkatan kualitas hidup masyarakat

Sosial Media

Pantau Lebih Lanjut Di Sosial Media Kami