e-risalah  |  e-kinerja  |  SIAKAD  |  Admisi

Peringkat Akreditasi

Universitas Darussalam Gontor

AKREDITASI UNIVERSITAS UNGGUL

Universitas Darussalam Gontor berhasil meraih akreditasi Unggul, dan menjadi salah satu Perguruan Tinggi Swasta (PTS)  di Indonesia yang meraih akreditasi Unggul. Arti dari akreditasi Unggul sendiri adalah ketika perguruan tinggi berhasil mendapatkan akreditasi unggul, dapat dikatakan bahwa universitas tersebut sangat baik mengenai prestasi yang ada di dalamnya dan telah melampaui Standar Nasional Pendidikan Tinggi di Indonesia.

Akreditasi Program Studi

Universitas Darussalam Gontor (UNIDA) tidak hanya berfokus pada pendidikan dan penelitian, tetapi juga memiliki komitmen kuat terhadap pengabdian masyarakat, baik di dalam negeri maupun internasional. Maka dari itu setiap program studi selalu berusaha menjadi lebih baik dengan peningkatan akreditasi di setiap programstudi.

Menjadi Salah Satu Universitas Yang Memiliki MOU Terbanyak Di Indonesia

Universitas Darussalam Gontor (UNIDA) terus memperkuat posisinya sebagai salah satu universitas terkemuka di Indonesia, tidak hanya melalui program akademik berkualitas, tetapi juga melalui jaringan kerjasama yang luas. Hingga kini, UNIDA Gontor telah menjalin Memorandum of Understanding (MOU) dengan berbagai institusi, baik dalam maupun luar negeri. Dengan jumlah MOU yang terus bertambah, UNIDA menjadi salah satu universitas di Indonesia yang memiliki kerjasama terbanyak di berbagai bidang.