Universitas Darussalam Gontor

Maheer : Spinner Colours Berbasis Augmented Reality Media Pembelajaran Bahasa Arab Pada SDN 1 Kletekan Dusun Kletekan Kecamatan Jogorogo Ngawi Jawa Timur.

Universitas Darussalam Gontor – Jum’at sampai dengan Rabu bertepatan pada tanggal 01/03/2024 – 27/03/2024 mahasiswi peseta Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik 35 melaksanakan pengabdian Masyarakat seluruhnya yang terdiri 677 Mahasiswi.

Program Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik dari Universitas Darussalam diharapkan dapat memainkan peran penting dalam menggalang partisipasi masyarakat Jogorogo, desa Kletekan. Tujuannya adalah untuk meningkatkan standar penddikan di SDN 1 Kletekan, yang menunjukkan relevansi dan pentingnya program tersebut bagi desa ini.

Solusi yang akan ditawarkan oleh para Mahasiswi KKN Tematik UNIDA Gontor di Dusun Kletekan ini adalah pembimbingan dan pengembangan skill bahasa dengan memberikan media pembelajaran Spinner colour berbasis Augmented Reality kepada siswa di SDN 1 Kletekan. Tujuan dari inisiatif ini adalah untuk meningkatkan efektivitas pengenalan Bahasa Arab berupa media pembelajaran yang difokuskan pada peningkatan dan pengembangan metode pembelajaran Spinner colour berbasis Augmented Reality secara interaktif dan menarik bagi kalangan para siswa sekolah dasar.

Peserta Pengabdian Masyarakat Kuliah Kerja Nyata (KKN) kelompok 45  Yang menerapkan Augmented Reality adalah teknologi memadukan gambar yang dihasilkan computer dengan pandangan dunia nyata pengguna, sehingga menciptakan tampilan gabungan. Ini memungkinkan pengguna untuk melihat dunia nyata yang diperkaya dengan informasi digital atau objek virtual. AR sering digunakan dalam berbagai aplikasi, mulai dari game hingga Pendidikan dan industri.

Anak-anak dijadwalkan untuk terlibat langsung sebagai peserta didik dalam kegiatan ini. hal ini dapat memberikan kesempatan bagi mereka untuk belajar dengan pengalaman yang unik dan menarik, serta memperluas wawasan mereka tentang skill Bahasa.

Ed : Fieky Mawaddah

UNIDA Kampus Putri

UNIDA Kampus Putri