tips belajar bahasa inggris

Bahasa Inggris merupakan salah satu bahasa internasional yang saat ini digunakan secara luas dalam komunikasi global. Oleh karena itu, menguasai bahasa Inggris akan sangat membantu dalam berbagai aspek kehidupan. Berikut tips belajar bahasa Inggris yang unik, menyenangkan dan efektif. Tips ini akan menantang untuk belajar dengan sungguh-sungguh dan penuh semangat.

7 Tips Belajar Bahasa Inggris yang menyenangkan dan efektif

1. Membaca cerita berbahasa Inggris

Membaca, tidak diragukan lagi, adalah cara yang sangat efektif untuk belajar bahasa Inggris. Namun ada teknik dalam membaca agar dapat menyenangkan. Pilihlah materi bacaan mulai dari yang ringan dan mudah dipahami seperti cerita ataupun dongeng. Ada banyak dongeng yang sudah sangat familiar alur ceritanya, sehingga membaca versi bahasa Inggris-nya tidak akan membuat anda mengerinyatkan dahi.

Siapkan kamus digital untuk memahami beberapa kosa-kata yang dirasa baru. Lalu bacalah cerita atau dongeng tersebut setidaknya 3 kali hingga anda dapat dengan mudah menceritakannya kembali pada orang lain.

tips learn english tips belajar bahasa inggris helicopter-sky news

2. Menyaksikan berita dalam bahasa Inggris

Saat ini, sudah sangat mudah untuk mengakses berita dalam bahasa Inggris. Berbagai website telah menghadirkan berita dari berbagai belahan dunia dalam bahasa Inggris ke dalam genggaman tangan kita. Kita bisa memanfaatkan kemajuan teknologi ini untuk meningkatkan kemampuan bahsa Inggris kita.

Sedikit tips saat belajar bahasa Inggris dengan menyaksikan berita; aktifkan subtitle dalam bahasa Inggris jika anda merasa ada kata-kata yang belum dipahami. Jika anda sudah mempraktekkan ini setiap hari dalam 1 bulan, besar kemungkinan anda sudah tidak lagi membutuhkan subtitle.

Sebagai tambahan dari tips ini, pakar pengajaran bahasa Inggris juga menyarankan untuk menyimak podcast untuk mengasah kemampuan listening dan memperkaya kosa kata.

3. Berkomunikasi dengan native speaker

Untuk menumbuhkan percaya diri dalam belajar bahasa Inggris, silakan coba tips ini; berkomunikasilah dengan native speaker sesuai dengan bidang ataupun hobi anda masing-masing. Jika anda memiliki hobi merawat tanaman hias, misalnya, carilah seseorang di negara berbahasa Inggris yang memiliki hobi yang sama di instagram, facebook ataupun social media lainnya lalu bukalah percakapan dengannya tentang hobi tersebut.

Ayo jangan ragu, coba tips ini. Kamu akan merasakan kemampuan bahasa Inggris-mu meningkat dengan signifikan.

4. Belajar bahasa Inggris bersama teman

Tidak ada yang lebih menyenangkan saat belajar selain memiliki teman yang turut mendukung kita. Teman juga bisa mengingatkan kita saat kita sedang lalai, dan bisa memotivasi kita saat kita sedang down. Pastikan anda memiliki teman yang dapat mendukung anda belajar.

tips belajar bahasa inggris amerika

5. Tips unik belajar bahasa Inggris: bayangkan diri anda sebagai native speaker

Jika anda ingin kemampuan anda dalam berbahasa Inggris serupa dengan native speaker, maka salah satu caranya adalah dengan membayangkan diri anda sebagai native speaker.

Maksudnya? Seorang native speaker tentunya dia berbicara, menulis, mendengar dan membaca dalam bahasa Inggris dan tidak memahami bahasa lainnya. Dengan kata lain, selama proses belajar, janganlah berbicara, menulis, mendengar ataupun membaca kecuali dalam bahasa Inggris.

Tentu hal ini terasa berat di awal. Namun, jika sudah terbiasa, akan menyenangkan.

tips belajar bahasa inggris
Salah satu tips belajar ke luar negeri yang unik adalah: rencanakan untuk ke luar negeri

6. Buat planning untuk ke luar negeri

Supaya ada tantangan, rencanakan perjalanan ke luar negeri. Perjalanan tersebut bisa untuk melanjutkan studi, melakukan bisnis, ataupun menyaksikan kebesaran pencitaan Allah yang terbentang di berbagai belahan dunia.

Untuk menguatkan tips belajar bahasa Inggris yang satu ini, pasang foto-foto menarik dari negara yang akan dituju di kamar ataupun ruang kerja. Setiap kali melihatnya, ingat kembali tekad untuk menguasai bahasa Inggris.

7. Tips pamungkas: Berdoa kepada Allah… Sang Pencipta bahasa

Apapun yang dilakukan oleh manusia, tidak akan bisa tercapai jika tanpa pertolongan Allah; terlebih lagi dalam belajar bahasa Inggris. Allah adalah pencipta alam semesta, termasuk menciptakan bahasa. Mintalah kepada Allah untuk memudahkan kita dalam belajar bahasa Inggris.


Demikian tips belajar bahasa Inggris ini. Semoga bermanfaat.

Tips ini ditulis oleh M. Taufiq Affandi, Alumni Gontor dan Kepala Divisi Bahasa Inggris, Lembaga Bahasa, Universitas Darussalam Gontor. Penulis yang merupakan trainer IELTS dan telah mengikuti pelatihan dari British Council ini telah mengunjungi berbagai negara, di antaranya Inggris, Australia, Qatar dan Kroasia.

Reviewer: Nurrahma Sutisna Putri, S.Pd., M.Pd, Dosen Tadris Bahasa Inggris, UNIDA Gontor

Artikel terkait belajar bahasa Inggris

IELTS Preparation for Beginner

British Council Indonesia, Kedutaan Besar Inggris Luncurkan Kemitraan English for Indonesia dengan Gontor

Mohon doa, Dosen UNIDA Gontor ini akan terbang ke Inggris untuk Kuliah S3

Guna Mengembangkan Soft Skill Mahasiswa, Prodi HI UNIDA Gontor Adakan Pelatihan Debat Bahasa Inggris

Video terkait tips belajar bahasa Inggris

Taufiq Affandi

Taufiq Affandi

اترك تعليقاً

لن يتم نشر عنوان بريدك الإلكتروني. الحقول الإلزامية مشار إليها بـ *